-->

6 Tips Ampuh Atasi Kaki Pecah-Pecah dan Kapalan Secara Alami

Tumit kaki pecah-pecah merupakan hal umum yang terjadi pada segala usia. Tumit pecah-pecah biasanya disebabkan kurangnya kelembaban pada daerah tumit karena telalu lama mengenakan sepatu, tidak cocok dengan sabun hingga terlalu lama terkena air. Alhasil permukaan tumit akan pecah-pecah.

Menurut kondisi medis hal tersebut dikaitkan dengan permasalahan kesehatan seperti gangguan tiroid, diabetes, psoriasis dan eksim. Gejala awal yang biasanya sering dirasakan adalah kulit mengelupas, bersisik, gatal, keluar darah dari celah-celas dan nyeri. 

Mengalami tumit pecah-pecah memang tidak enak kalau dipandang mata terlebih pada perempuan. Tumit pecah akan mengurangi rasa percaya diri bila tidak mengenakan sepatu. Selain itu, tumit pecah akan terasa sakit saat berjalan dan bisa mengakibatkan infeksi serius.

Oleh karena itu, berikut ini ada beberapa tips alami untuk mengatasi tumit pecah yang di ambil dari berbagai sumber.

1. Lemon dan garam

Merendam kaki dengan air hangat yang dicampuri lemon dan garam diyakini mampu mengikis sel-sel kulit mati pada kulit. Sedangkan garam bisa mencegah segala infeksi.

2. Air mawar dan gliserin

Rendam kaki dengan air mawar (merdeka.com)
Campurkan air mawar dan gliserin dan balurkan pada bagian tumit yang pecah-pecah. Lakukan sebelum tidur dan biarkan semalaman. Lakukan secara rutin hingga mendapatkan hasil yang memuaskan.

3. Cuka

Rendamlah kaki dalam air hangat yang sebelumnya sudah dicampuri dengan cuka. Diamkan selama beberapa menit untuk mengangkat kulit mati. Kemudian gosok kaki dengan batu apung agar kulit mati terangkat semuanya. Lalu oleskan pelembab pada kaki Anda.

4. Aspirin dan alkohol.

Haluskan sepuluh butir aspirin yang setara dengan satu gelas aspirin bubuk sekitar 250 ml. Campurlah 70 persen alkohol. Taruh di tempat tertutup dan diamkan selama satu hari. Gunakanlah sebelum tidur, dan jangan lupa untuk mengaduk-aduk terlebih dahulu. 

Banyak juga yang baca tentang :

 
Celupkan kapas dan tempelkan pada kaki kapalan dan pecah-pecah. Bungkus kaki dengan alumunium foil dan gunakan kaus kaki semalaman. Lakukan cara tersebut hingga mendapatkan hasil yang diinginkan, dikutip dari merdeka.com (18/12/2015).

5. Masker pisang dan alpukat

Dikutip dari hellosehat.com (27/01/2017), buah pisang merupakan salah satu obat alternatif murah untuk mengatasi kaki pecah-pecah dengan cepat. Haluskan pisang dan alpukat secukupnya. 

Campurkan kedua bahan tersebut dan aduk hingga tercampur rata menjadi pasta. Kandungan minyak esensial, lemak dan vitamin yang banyak terkandung dalam alpukat akan membantu memperbaiki kulit kering. Terapkan pasta tersebut pada area kaki pecah-pecah dan biarkan selama 10 hingga 20 menit. Pakailah kaus kaki agar lebih maksimal.

cara ampuh atasi kaki pecah

6. Minyak sayur
 
Minyak sayur bisa dipakai untuk pelembab untuk mengatasi tumit pecah-pecah. Anda juga bisa memakai olive oil, minyak almond atau minyak kelapa. Sebab minyak tersebut mampu meresap ke dalam kulit dan kulit akan terjaga kelembabannya.

Itulah 6 cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi tumit pecah-pecah dan kapalan. Semoga tips ini bermanfaat.

0 Response to "6 Tips Ampuh Atasi Kaki Pecah-Pecah dan Kapalan Secara Alami"

Post a Comment

mari berdiskusi sob, silahkan berkomentar dengan baik dan benar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel