-->

Manfaat Positif Patah Hati

Setiap orang yang pernah merasakan hangatnya kisah cinta, pasti pernah merasakan patah hati, setidaknya sekali dalam hidup. Efek dari patah hati mulai dari memunculkan kegalauan, gagal ‘move on,’ hingga kesedihan yang mendalam, kadang membuat orang enggan memulai kisah baru.

Bagi orang yang dapat melewati fase tersebut, tentu mereka yang dapat dengan bijak memaknai patah hati. Tetapi bagi mereka yang belum beranjak sedikit pun dari kagalauan, rasanya butuh banyak motivasi untuk segera bergerak. Untuk itu, disini kami ingin membuktikan bahwa patah hati tak cuma bikin galau, tetapi patah hati memiliki banyak manfaat positif. Inilah beberapa diantaranya, sebagaimana yang dilansir oleh Hallosehat.com (21/6/2017).

1. Membentuk Anda Sebagai Pribadi yang Kuat

Rasa sedih dan kecewa, apalagi jika berkali-kali Anda rasakan melalui lajur patah hati, sedikit demi sedikit membuat Anda mendapatkan kekuatan untuk dapat melewati rintangan dari patah hati. Jadi, kala Anda merasakan hal sama kali ke-3 atau ke-4, paling tidak, Anda telah mampu bangkit kembali dari keterpurukan.

2. Fase Mendewasakan Diri

Sadarilah, manusia menjadi dewasa itu karena adanya ragam masalah. Salah satu masalah yang membuat Anda menjadi dewasa ialah dengan adanya patah hati. Melalui patah hati, Anda dapat mempelajari ragam hal baru sembari mendewasakan diri, dilihat dari bagaimana Anda bersikap dan berpikir mengenai patah hati yang dirasakan.

Banyak juga yang baca tentang :


3. Sarana Introspeksi Diri

Jika dalam fase menjalani sebuah hubungan Anda tak dapat maksimal dalam hal introspeksi diri, maka lewat jalur patah hati, Anda dapat meluangkan waktu lebih untuk dapat mengintrospeksi diri.

Biasanya, label patah hati membuat Anda lebih bijak menilai mana yang benar dan mana yang salah. Karenanya, ketika Anda telah membuka hati kembali untuk orang lain, Anda akan terlihat lebih bijak dalam memaknai tiap masalah yang menghujani hubungan percintaan Anda.

4. Belajar Bersyukur

manfaat positif patah hati
Bukan rahasia umum jika Anda merasakan patah hati, hal itu akan membuat Anda lebih bijak mengambil hikmah dari setiap masalah yang menghujani. Itulah mengapa kedepan Anda akan merasa bersyukur karena dari patah hati.

Anda dapat belajar memperbaiki diri menuju lebih baik. Bayangkan ketika tak ada sebuah masalah, proses pembelajaran sama sekali takkan Anda dapatkan.

0 Response to "Manfaat Positif Patah Hati"

Post a Comment

mari berdiskusi sob, silahkan berkomentar dengan baik dan benar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel