-->

Film Perang Modern Terbaik Yang Di Angkat Dari Kisah Nyata

Perusahaan-perusahaan film terkemuka di Hollywood membuat begitu banyak film bertemakan perang, diantaranya diangkat berdasarkan kisah nyata dari peristiwa besar yang pernah terjadi diseluruh dunia. 

Film-film tersebut memberi gambaran kepada penonton betapa mencekamnya suasana didaerah peperangan yang selama ini tidak pernah terungkap ke publik. Kisah patriotisme, persahabatan dan jiwa korsa pelaku sejarah, menjadi sisi lain yang dapat menginspirasi penonton. 

Dilansir dari situs imdb.com (2017), berikut ini adalah 10 Film Perang Moderen Terbaik Yang Diangkat Berdasarkan Kisah Nyata, dengan urutan berdasarkan rating penonton.

film perang modern terbaik
10. Special Force

Kisah ini bermula ketika seorang jurnalis wanita Perancis yang bernama Elsa Casanova ditangkap dan akan dieksekusi oleh Abdul Salam Zaeef salah satu pemimpin Taliban di Afganistan. 

Presiden Perancis yang mendengar kabar tersebut geram dan memerintahkan mengirim pasukan khusus untuk misi penyelamatan. Saat itu juga 6 orang operator pasukan khusus diterbangkan menuju Afganistan, mereka adalah Kovax (komandan tim), Lucas, Victor, Tic-Tac, Marius dan Elias (sniper).

Setelah mengintai lokasi penyanderaan, mereka langsung melakukan penyergapan dan berhasil membebaskan Elsa, namun naas menimpah mereka saat mengetahui radio komunikasi rusak akibat terkena tembakan Taliban, rencana evakuasi pun jadi kacau balau sehingga mereka putuskan untuk melintasi pegunungan Afganistan yang ekstrim menuju ke perbatasan Pakistan. 

Dalam pelarian ini mereka terus di kejar Taliban, satu persatu anggota tim gugur hingga akhirnya Konav dan Elsa yang berhasil bertahan hidup.

9. Tears of the Sun

Tears of the Sun menceritakan tentang konflik bersenjata yang terjadi di Nigeria pada Juli 1967 - Januari 1970 yang disebabkan oleh kudeta militer dan pembantaian ethnis Igbo di Nigeria Utara. 

Banyak juga loh yang baca :



Letnan A.K. Walters dari unit pasukan khusus Angkatan Laut Amerika Navy Seals ditugaskan untuk menjemput Dr. Lena dari rimba belantara Nigeria. Walters dan pasukannya kemudian berhasil menemukan Dr. Lena namun dia menolak untuk pulang karena masih merawat pasiennya. 

Walters mulai bingung antara ingin cepat menyelesaikan misi atau menyelamatkan Dr. Lena bersama orang-orang suku Igbo, sampai akhirnya Walters membuat keputusan sepihak merubah rencana evakuasi dan menggiring Dr. Lena dan para pengungsi menuju ke perbatasan Kamerun.

Dalam perjalanan itu mereka dikejar oleh pemberontak dan sesekali pasukan Walters harus membentuk garis pertahanan untuk menahan gerak maju pemberontak hingga mencapai puncaknya ketika mendekati perbatasan kamerun, mereka dihujani peluru oleh pemberontak. 

Dengan kondisi sekarat, Walters memerintahkan Zee (spesialis komunikasi) agar menghubungi pusat kendali operasi untuk meminta dukungan serangan udara, tidak lama berselang, dua pesawat F/A-18 Hornet meluncur dari kapal induk Uss Harry S Truman menuju ke tkp dan membombardir para pemberontak. 4 orang tentara Navy Seals gugur dalam peristiwa itu sementara Walters dan 2 tentara lainnya mengalami luka-luka.

8. Green Zone

Film ini bercerita tentang awal mula terjadinya perang Irak pada tahun 2003, yang terinspirasi dari buku berjudul Imperial Life in the Emerald City (2006) karya seorang jurnalis bernama Rajiv Chandrasekaran, buku ini merupakan catatan hasil investigasi terkait isu senjata pemusnah massal yang dimiliki Saddam Hussein. Pentagon kemudian memerintahkan seorang Staf angkatan darat Amerika bernama Roy Miller untuk menyelidiki lokasi penyimpanan senjata pemusnah massal tersebut.

Dengan data intelijen yang dimiliki serta bantuan sejumlah peralatan, Roy Miller dan pasukannya mulai bekerja dengan menelusuri setiap sudut-sudut di kota Baghdad. Roy harus menerima kenyataan pahit setelah menemukan adanya sejumlah kejanggalan yang ditemukan dilapangan, dia mencurigai adanya konspirasi

0 Response to "Film Perang Modern Terbaik Yang Di Angkat Dari Kisah Nyata"

Post a Comment

mari berdiskusi sob, silahkan berkomentar dengan baik dan benar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel